Trik Belajar Berbicara Bahasa Inggris


Trik Belajar Berbicara Bahasa Inggris
Trik Belajar Berbicara Bahasa Inggris - Agar dapat fasih berbicara bahasa inggris, diperlukan strategi atau trik-trik sehingga dapat dengan mudah menggunakannya. Dan terutama, dalam waktu singkat dapat dengan lancar berbicara bahasa inggris.  

1. Tanamkan rasa percaya diri

Jangan dulu mempersoalkan seberapa tingkat kemampuan bahasa Inggris Anda, sedikit percaya diri akan sangat membantu. Untuk bisa lancar berbahasa Inggris, Anda harus mau mengambil risiko, dan itu membutuhkan keberanian. Pembicara yang percaya diri dan selalu tersenyum akan meninggalkan kesan pertama yang baik, bahkan walaupun Anda akhirnya melakukan beberapa kesalahan.


2. Latih suara secara rutin (continue practice your voice)

Sudah waktunya untuk melatih suara Anda dengan rutin! Jika tidak ada orang lain yang bisa Anda ajak bicara, cobalah untuk membaca dengan lantang, menceritakan sebuah gambar di majalah, atau sebuah benda di kamar Anda. Jika anda adalah tipe orang yang pendiam maka paculah diri anda untuk mau bersuara sekalipun bertentangan dengan karakter Anda. Biarlah ada yang menyebut anda “cerewet” namun anda tetap melakukan dengan penuh keyakinan untuk bisa lancar berbahasa inggris. Anda juga bisa mengucapkan kata-kata dari sebuah sandiwara atau pidato, atau belatih memberikan argumen. Ingatlah salah satu cara untuk sukses belajar berbicara bahasa inggris adalah dengan berlatih menggunakan suara Anda!

3. Berbicaralah di depan cermin (speak in front of the mirror)

Mungkin ini akan tampak aneh. Tapi pengalaman membuktikan, banyak para penutur bahasa inggris saat ini yang sudah fasih, menggunakan cara ini untuk dapat meningkatkan kemampuan berbicara bahasa inggris. Saya pun punya pengalaman yang sama sampai saya dapat berbicara bahasa inggris dengan lancar. Ketika anda menghafalkan sebuah kalimat atau kata-kata, cobalah untuk mengungkapkannya berulang-ulang di depan cermin. Cara ini seakan kita sedang berkomunikasi dengan orang lain. Cobalah berulang-ulang!
 

4. Dengarkan Lagu berbahasa Inggris

Tidak perlu repot ke laboratorium bahasa Inggris tiap minggu atau tiap hari untuk mendengarkan listening bahasa Inggris. Anda cukup mendengarkan lagu yang berbahasa Inggris. Apa bisa? Mulailah mendengarkan lagu-lagu yang enak didengar dan dinikmati berkali-kali, lalu terka saja lirik yang diucapkan dan cobalah menyanyikan sendiri.

Jika kalian sudah hafal melodi nya dan kalian sudah menerka liriknya, coba bandingkan dengan lirik aslinya. Berapa banyak kalian salah? Jika banyak, coba dan coba lagi. Maka dalam sehari saja kalian akan sudah bisa mengikuti latihan pendengaran (listening) bahasa Inggris dengan cara yang lebih mudah.
 

5. Lakukan trik 1-4 berulang-ulang

Jika keempat trik di atas dilakukan berulang-ulang. Tidaklah butuh waktu lama lagi, anda dapat fasih dan lancar berbahasa inggris. Penambahan kosa kata baru akan terus membuat anda lebih mahir dalam belajar berbicara bahasa inggris. Baca juga tips belajar grammar bahasa inggris. Selamat mencoba!